Sekelompok bangau terbang di pagi hari
Mencari makan kesana ke mari
Sambil bernyanyi
Kwak wak swing kwak wak swing
Kwak wak swing kwak wak swing
Sungguh riang berlompatan
Sungguh lincah menari berlarian
Mengorek mematuk menemukan makanan
Sungguh ringan terbang berarakan
Berkelompok saling mengamankan
Membentuk formasi V saling menguatkan
Satu memimpin terbang paling depan
Yang lain terbang di belakang
berteriak menyemangatkan
Mengembara lintas benua lintas samudra
tak melupakan jalan pulang
Tiap tahun bermigrasi tapi kembali lagi
Sungguh indah ilham illahi
mengatur jalan hidup bangau ini
Karya
Ustadzah Turasmi, S.Pd